Berita > Berita > Sirnas

6 Wakil Tunggal Taruna Putra  PB Djarum Ke Babak Dua

Selasa, 25 Oktober 2016 15:05:31
1832 klik
Oleh : admin
Kirim ke teman   Versi Cetak

  • Bagas Kristianto Nugroho

  • Bagas Kristianto Nugroho

Tim tunggal putra PB Djarum Kudus datang dengan kekuatan penuh di ajang Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Jawa Tengah Open 2016 yang sedang berlangsung di Gelora USM Semarang kali ini.

Dari nomor tunggal taruna putra saja, sebanyak delapan wakil PB Djarum turun di seri ketujuh Djarum Sirnas kali ini. Kedelapan wakilnya itupun sejak pagi tadi, Selasa (25/10) sudah mulai melakoni laga perdana di babak pertama.

Dari delapan wakilnya di tunggal taruna tersebut, klub yang bermarkas di Kudus ini berhasil meloloskan enam wakilnya ke babak dua yang akan berlangsung besok, Rabu (26/10). Yakni Handoko Yusuf Wijayanto, Calvin Ryan Mamonto, Bagas Kristianto Nugroho, Vero Wisnu Kusuma Wardana, Erick Eriawan, dan Noval Ramadhan. Sedangkan dua wakilnya yang terhenti di babak pertama yaitu Mega Ciputra dan Tri Cahya Suprianto.

Di laga perdananya tadi, salah satu wakil tunggal taruna putra PB Djarum Kudus,  yakni Bagas, mengaku jika dirinya tak menemui kendala yang berarti menghadapi lawannya asal Mentari RBT Tangerang, Reinaldy Arifin. Bagas berhasil menang dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-10.

''Di laga pertama tadi gak ada kendala yang berarti bagi saya, lawan pun masih bisa diatasi walaupun pukulan smashnya sedikit bahanya, cuma saya lebih yakin dengan permainan diri sendiri,'' tutur Bagas.

Bagas sendiri pada laga babak kedua besok, Rabu (26/10) akan menghadapi wakil CWIBC Tangsel, Antonio Valyant Santoso.

''Untuk di babak berikutnya, intinya saya akan lebih yakni dan percaya diri dengan permaian sendiri. Dan satu lagi jangan pernah meremehkan lawan meskipun saya lebih diunggulkan. Target  di turnamen ini gak muluk-muluk, semoga bisa tembus  semifinal saja. Tetapi jika ada kesempatan untuk juara kenapa tiddak?,'' tutup Bagas.

Sepanjang tahu ini, pencapaian terbaik Bagas hanya mampu menjadi runner up di Djarum Sirnas Lampung Open 2016. (*)

Berita Sirnas Lainnya