Berita > Artikel

Alasan Riau Menjadi Tuan Rumah PON 2012 (Tulisan Kedua)

Selasa, 15 Agustus 2006 16:17:57
2224 klik
Oleh : admin
Kirim ke teman   Versi Cetak

Pendapat : Rusli Zainal

''Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung Riau menjadi tuan rumah PON 2012. Kami bertekad akan menjadi tuan rumah yang baik. Penyelesaian mengenai pembangunan prasarana dan sarana akan kami lakukan sebelum PON berlangsung.

Sudah jelas kemenangan ini merupakan kemenangan bagi olahraga. Kami senang sebab segala hal sudah dilakukan agar bisa menuntaskan amanat untuk menjadi tuan rumah PON 2012.

Jika ditarik ke belakang, keinginan Riau jadi tuan rumah PON sudah dirancang sejak 2002, melalui Gubernur Saleh Yasid. Bahkan beberapa lapangan olahraga sudah dibangun. Saat saya menjabat jadi gubernur tahun 2003, rencana itu dilanjutkan kembali.

Memang tak mudah membulatkan keinginan jadi tuan rumah PON. Oleh kerenanya, sebelum mencalonkan diri, kami melakukan jajak pendapat yang dilakukan Universitas Riau. Hasilnya hampir 90 persen mendukung. Apalagi seluruh kabupaten yang jumlahnya 10 kabupaten juga memberikan dukungan.

Sejauh ini tinggal stadion utama, lintasan atletik, velodrom, lapangan berkuda, dan lintasan balap motor yang belum ada. Sekitar 80 persen lebih fasilitas olahraga lainnya sudah dibangun. Dengan terpilihnya kami, pembangunan stadion utama Tuanku Tambusai akan langsung dikerjakan di lahan seluas 35 hektar.

Dukungan Wajar

Awalnya kami khawatir bersaing dengan Jateng dan Jabar yang dari segi fasilitas dan SDM sudah jauh lebih unggul. Tapi, saya yakin terpilihnya Riau menandakan pembangunan dan kemajuan olahraga ingin juga dirasakan dan dikembangkan daerah-daerah lain.

Dukungan yang diberikan Menegpora atau KONI Pusat saya pikir masih dalam batas wajar sebab mereka sudah meninjau dan menyaksikan kesiapan kami.

Saya belum tahu dalam kriteria apa Riau unggul. Yang jelas apa yang kami tampilkan di sini bukan sekadar jorjoran. Kalau dikatakan Riau menang karena janji menanggung 100 persen biaya akomodasi, silakan saja. Tapi, sebenarnya kami yakin punya kemampuan bisa jadi tuan rumah yang baik sebab kami memang ingin dan merasa punya kemampuan untuk itu. Paling tidak, beri kami kepercayaan untuk mengemban amanat ini.

Kini tantangan, bagaimana dalam waktu tersisa, selain membangun fasilitas juga bisa menyiapkan atlet-atlet yang mampu berprestasi di PON nanti. Prioritas pembangunan prestasi olahraga dengan atlet-atlet kami sendiri harus bisa diwujudkan.''

Rusli Zainal, Gubernur Riau.

Sumber:bolanews.com

Berita Artikel Lainnya